Bahan Baju Anti Api

Bahan Baju Anti Api Pemadam Kebakaran

Bahan baju anti api setidaknya ada 3 macam, terutama untuk pakaian pelindung petugas pemadam kebakaran. Penasaran kira-kira apa saja bahannya? Kalau begitu, mari kita simak seksama ulasan berikut ini guna menjawab rasa penasaran Anda.

3 Macam Bahan Baju Anti Api Petugas Damkar

Berprofesi sebagai seorang pemadam kebakaran memang bukanlah perkara mudah. Sebab, risiko kecelakaan kerja yang mereka tanggung cukup tinggi. Itulah mengapa tercipta APD khusus untuk petugas damkar, salah satunya baju pelindung yang anti api.

Lantas, apa saja bahan anti api tersebut? Berikut daftar bahan baju pelindung damkar untuk Anda.

Serat Asbes

Asbes merupakan salah satu jenis serat yang pertama kali terpakai sebagai material baju anti api untuk para petugas pemadam kebakaran. Selain untuk membuat baju seragam petugas damkar, serat asbes yang dipintal juga berguna dalam proses menciptakan sarung tangan, alat pemadam api, pelapis rem, dan dinding.

Namun usut punya usut, ternyata asbes justru tergolong berbahaya. Terlebih dalam hal kesehatan para petugas sehingga muncullah bahan lain sebagai pertimbangan, yakni serat aramid.

Serat Aramid

Seperti yang kita singgung di atas, lantaran serat asbes berpotensi bahaya untuk kesehatan, maka seiring waktu berlalu, kualitas bahan baju pemadam kebakaran pun semakin meningkat. Tak lain guna menunjang jaminan keselamatan dan keamanan petugas selama mereka melakukan operasi penyelamatan ketika bekerja.

Nah, kemunculan aramid inilah menjadi alternatif pengganti bahan baju anti api. Alasannya, karena serat aramid sendiri bisa masuk dalam klasifikasi jenis kain sintetik fiber. Sehingga dia memiliki sifat kuat dan tahan terhadap suhu ekstrim, baik panas maupun dingin. Bahkan, dalam suhu panas 53 derajat sekalipun.

Nomex

Nomex merupakan jenis serat yang kuat dengan karakteristik tahan panas dan nyala api atau bisa kita sebut combustion. Sederhananya, karena nomex memiliki titik leleh yang cukup tinggi. Pun pada dasarnya, nomex berasal dari sejumlah kombinasi serat, seperti para dan meta aramid guna menyempurnakan bahan sebelumnya.

Dari penjelasan di atas, bisa kita ambil kesimpulan bahwasannya nomex merupakan bahan baju anti api yang paling berkualitas. Sebab, dia tersusun dari sejumlah bahan sehingga membuat nomex tidak menyebabkan pembakaran di udara sehingga untuk petugas damkar. Meski begitu, jangan sembarang beli, pilih Jakarta Safety Equipment yang sangat menjamin kualitas barang mereka. Di sini Anda bisa menemukan berbagai alat perlindungan diri mulai dari topi, helm, baju, kacamata, sepatu, dan peralatan safety lainnya dengan bahan berkualitas.